Lomba Yel dan Video Kreatif Wujud Apresiasi Siswa SMA Negeri 1 Kuta dalam Memerangi Narkoba

       Upaya untuk memerangi narkoba dapat dilakukan dengan melakukan berbagai aktivitas yang positif. Pada Rabu, 2 Juni 2021 lalu dihadirkan dua orang narasumber yaitu Kepala BNN Kabupaten Badung, AKBP Nyoman Sebudi,S.E.,S.H. dan Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan Olahraga Prov. Bali, Dr.K.N. Boy Jayawibawa untuk memberikan sosialisasi mengenai Sekolah Bersinar (Bersih Narkoba).
        Kegiatan ini pun dilanjutkan dengan ajang lomba-lomba yang melibatkan siswa kelas X dan XI. Pada tanggal 10 Juni 2021 lalu, Panitia Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) yang diketuai oleh Ni Luh Putu Sudiasih,S.Pd. menyelenggarakan lomba yel-yel dan video kreatif. Lomba ini dilaksanakan dengan tujuan memberikan edukasi dan sosialisasi kepada siswa SMA Negeri 1 Kuta mengenai bahaya Narkoba. Perlombaan ini diadakan sebagai bentuk apresiasi terhadap program P4GN yang dicanangkan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Badung. Tindak lanjut dari sosialisasi P4GN ini adalah diperingatinya tanggal 26 Juni sebagai Hari Anti Narkoba Internasional (HANI).

    Berikut adalah para pemenangnya :


• Lomba Video Kreasi :
Juara 1 : XI IPA 6
https://vt.tiktok.com/ZSJxJBvnh/
Juara 2 : XI IPA 5
https://vt.tiktok.com/ZSJx1DcuV/
Juara 3 : XI IPA 2
https://vt.tiktok.com/ZSJx1V2ew/

• Lomba Yel - Yel :
Juara 1 : XI IPA 1
https://drive.google.com/file/d/1wWQ9LMgPqJMKCMLPuOpNtatndSCIXsx2/view?usp=drivesdk
Juara 2 : XI IPA 2
https://drive.google.com/file/d/1BRgoCBs8jhOuO5QE5m7Fs2yvBuc9VaLm/view?usp=drivesdk
Juara 3 : XI IPA 4
https://drive.google.com/file/d/1QZmyfUdEBiSztGXgoA5R2hj4krhjT35D/view?usp=sharing